
Relita Modern Music adalah grup musik yang bergenrekan Dangdut, pop, dan Qasidah. Dibentuk pada tanggal 11 Januari 2018 dan berisikan personil wanita-wanita cantik yang mahir bermain alat musik.
Relita berasal dari kota Temanggung Jawa Tengah , dibawah pimpinan sang bassist yang bernama Reviana Ardila. Berisikan 6 personil tetap dan 3 personil freelance. Relita menyebut para penggemarnya dengan sebutan Relitaku, sudah ada sejak dibentuknya relita. Berikut adalah profil dari personil Relita Modern Music :

Nama lengkap Reviana Hesti Ardila atau lebih sering dikenal dengan nama panggung Reviana Ardila, lahir dikota Temanggung tanggal 6 maret 1995.

Merupakan pemegang bass dan menjadi leader, sekaligus manager di grup Relita.

Selanjutnya ada Artha Putri Winaka atau lebih dikenal Artha Putri lahir di Semarang tanggal 25 Februari 2005 dan masih duduk dibangku SMA. Ia di Relita memainkan instrument drum dan kendang.

Gadis cantik ini bernama Alvy Nur Laila lahir di Magelang tanggal 5 november 2002, dia memegang instrument Tamborin.
